Cara Menentukan Ide Pokok atau Masalah Utama Suatu Teks/ Paragrap

Mata pelajaran Bahasa Indonesia kadang dianggap sebelah mata oleh sebagain pihak. Mereka mengatakan bahwa "mudah saja bagi kami belajar Bahasa Indonesia karena itu adalah bahasa kami, dibandingkan jika harus memperlajari Matematika atau Bahasa Inggris."
Ada pula yang mengatakan bahwa MENDAPATKAN NILAI TERTINGGI DI MATEMATIKA ITU HEBAT, JIKA MENDAPAT NILAI RENDAH ITU WAJAR. JIKA MENDAPATKAN NILAI TINGGI DI BAHASA INDONESIA ITU WAJAR, NAMUN MENDAPATKAN NILAI RENDAH BERARTI SANGAT TIDAK WAJAR.
Akankah hal ini kemudian mendeskriditkan Bahasa Indonesia sebagai pelajaran yang hanya formaslitas saja untuk dipahami. JIka memang mengganggap mudah, tentu banyak yang mendapat nilai sempurna di tiap Ujian Nasional.
Ada yang mengatakan bahwa " Matematika memang sulit, tapi untuk mendapat nilai sempurna pasti bisa. Sedangkan Bahasa Indonesia itu mudah, namun untuk mendapatkan nilai sempurna sangat sulit."
Itu terjadi karena memperlajari materi-materi dalam pelajaran tersebut memerlukan pemahaman. Namun, bukan berarti tidak menggunakan rumus. Sama seperti Matematika, Bahasa Indonesia juga memiliki rumus. Begitu saya menyebutnya. Saya pun membuat rumus itu sendiri. Mungkin sudah diterapkan oleh kawan-kawan lainnya, namun saya mencoba membaginya kembali. Ini saya dapatkan setelah menganalisis bentuk soal di ujian nasional dan contoh-contoh kalimat.
Saya mulai dengan Ide Pokok!
Cara mudah menentukan ide pokok.
1. Jika sebuah teks bacaan, bacalah teks tersebut dan anggap kamu mendengarkan berita di televisi.
2. Tutup teks dan penjampakn mata atau konsentrasi.
3. Jawab pertanyaan "Tadi itu berita tentang apa ya?" "Mengapa bisa terjadi?"
    HASIL DITEMUKAN!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TUGAS KELAS IX, SENIN-KAMIS, 28-32 OKTOBER 2019

KISI KISI SOAL PTS KELAS VIII BAHASA INDONESIA SEMESTER GANJIL 2019